Komponen standar pelayanan yang terkait dengan proses
penyampaian pelayanan
Komponen standar pelayanan yang terkait proses
pengelolaan pelayanan internal organisasi
Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Kota Bandung adalah salah satu lembaga teknis di lingkungan Pemerintah Kota Bandung. Bappelitbang merupakan badan yang melaksanakan unsur penunjang urusan pemerintahan yang menyelenggarakan fungsi penunjang perencanaan, penelitian dan pengembangan. Hal tersebut berdasarkan Peraturan Wali Kota Bandung Nomor 13 Tahun 2021.
Bappelitbang Kota Bandung merupakan institusi penunjang dalam hal penyiapan dokumen perencanaan pembangunan daerah dan bahan untuk Pemerintah Kota Bandung untuk menetapkan kebijakan operasional dalam aspek perencanaan pembangunan Kota Bandung. Bappelitbang Kota Bandung secara tidak langsung menyentuh dan melaksanakan pelayanan kepada publik. Dalam konteks ini tidak ada kegiatan pelayanan kepada publik secara langsung.
1. Untuk pengunjung perorangan tidak ada persyaratan khusus ketika datang ke Bandung Planning Gallery
2. Pengunjung lebih dari 10 orang harus melakukan reservasi terlebih dahulu.
Melalui Tlpn : 022- 4222316
http://bdgplanninggallery.com/
Fb : BandungPlanningGallery
IG : @bdgplanninggallery
Prosedur Mengunjungi Bandung Planning Gallery
1. Pengunjung datang ke BPG sesuai dengan Jadwal kunjungan
2. Pengujung mendaftarkan diri ke meja informasi, kemudian petugas informasi memberikan kartu kunjungan serta penjelasan tata tertib pengunjung
3. Petugas Konsultasi memberikan penjelasan kepada pengunjung yang berkonsultasi
4. Pengunjung kembali ke Petugas informasi untuk mengembalikan kartu kunjungan.
Waktu Pelayanan Bandung Planning Gallery
Buka Senin - Sabtu
(kecuali hari libur dan pemeliharaan)
Jam 09.00 - 16.00
Surat berisi : Hari/Tanggal, Waktu dan Jumlah Peserta
1. MASYARAKAT DATANG KE POJOK KONSULTASI
2. PETUGAS FRONT OFFICE MENERIMA DAN MENCATAT KONSULTASI
3. PETUGAS FRONT OFFICE MENYAMPAIKAN MASALAH KEPADA PENGELOLA POJOK KONSULTASI;
4. MASYARAKAT DITERIMA DIRUANG POJOK KONSULTASI;
5. MASALAH DAN PENYELESAIANNYA DICATAT DIBUKU KONSULTASI.
GRATIS